Penang, Malaysia




Penang adalah sebuah kota kepulauan eksotis yang terhampar di seberang Peninsula Malaysia. Letaknya terpisah dari daratan utama Malaysia, namun kepulauan ini tersambung oleh Jembatan Pulau Pinang atau Penang Bridge yang berdiri kokoh membentang sepanjang 13km.

Suasana Penang cenderung lebih santai ketimbang kota metropolis semacam Jakarta, Kuala Lumpur, atau Surabaya.

Berikut adalah panduan dasar untuk beraktifitas di Penang.

Keluar dari Penang International Airport

Penang International Airport adalah sebuah airport khas kota kepulauan; kecil tapi efisien dan efektif. Kalau melihat banyak sign board yang ada di Penang, airport ini juga dinamakan Bayan Lepas. Letaknya tidak begitu jauh, sekitar lima belas kilo meter dari pusat kota Georgetown yang juga menjadi ibukota Penang. Di sini ada fasilitas  taksi pre-paid yang bisa anda gunakan, loketnya ada di sebelah kanan pas ketika anda keluar dari pemeriksaan custom. Sebuah perjalan menuju kota biasanya menghabiskan sekitar RM 40. Sayangnya, tidak banyak alternatif yang bisa ditempuh untuk keluar dari airport ini selain menggunakan taksi.

Peta
Jangan lupa juga mengambil peta yang tersedia gratis di counter Penang Tourism yang ada di airport. Peta Penang lumayan bisa diandalkan untuk berkeliling.

Penginapan

Tidak sulit untuk mencari penginapan di Penang. Termasuk juga, tidak sulit untuk mencocokan hotel mana yang sesuai dengan budget anda. Kalau memang berpergian dengan budget yang tidak besar, anda bisa menyambangi puluhan guest house dan backpacker place di kawasan Chulia Street atau Lebuh Chulia, di jantung Georgetown. Anda juga bisa menikmati resort kelas dunia yang dilengkapi pemandangan menakjubkan di kawasan wisata Batu Ferringhi.

Berkeliling dengan Rapid Penang

Penang memiliki bus Rapid Penang, yang dijalankan oleh operator yang sama yang juga menjalankan Rapid KL di Kuala Lumpur. Rapid Penang merupakan sarana berkeliling yang hemat dan nyaman. Busnya dilengkapi oleh penyejuk udara yang kadang-kadang diperlukan untuk menghadapi panasnya udara Penang. Anda juga bisa dengan mudah mencari rute-rute perjalanan Rapid Penang dengan masuk ke www.rapidpg.com.my. Termasuk juga di sana disediakan berapa tarif  yang harus anda bayar untuk perjalanan tertentu. Rapid Penang beroperasi sampai dengan tengah malam. Mereka juga bisa difollow di www.twitter.com/rapidpg. Ketika melihat Rapid Penang yang ingin anda naiki, lambaikan saja tangan anda dan bus tersebut akan berhenti untuk anda naiki.

Berkeliling dengan Taksi
Penang adalah kota kepulauan yang luasnya tidak terlalu besar, bayangkan luas kota Bandung atau Jogjakarta sebagai perbandingan. Walaupun dibekali dengan argo meter, hampir semua taksi meminta tarif pasti untuk perjalanan tertentu. Argo meternya tidak digunakan. Untuk sebuah perjalanan pendek, biasanya anda akan dikenai RM 15 sekali jalan.

Penukaran Uang
Menukar uang Rupiah anda bukan persoalan sulit di Penang. Anda, tentu saja bisa menyiapkan diri dengan membeli Ringgit Malaysia di kota asal anda. Tapi, kalau sudah terlanjur tidak membawa Ringgit Malaysia, uang Rupiah kita bisa dengan mudah ditukarkan. Tinggal cari saja tempat bertulisan “Pengurup Wang Berlesen” yang merupakan terjemahan Bahasa Malaysia “Money Changer”.

Makanan

Karena masih serumpun, makanan di Penang bukan menjadi persoalan berarti untuk anda. Menemukan makanan Halal sangat mudah di sini. Jangan takut. Hawker center, tempat makan khas Malaysia atau Singapura bisa dengan mudah ditemui di hampir seluruh sudut Penang.

Cuaca
Penang adalah kota kepulauan yang sering kali terasa lebih panas ketimbang kota di daratan utama Malaysia. Siapkan diri anda untuk menghadapi panas yang kerap menembus 35 derajat Celcius. Jangan lupa pakai sunglasses, kenakan topi atau bawa payung ketika berkeliling.

https://www.facebook.com/notes/airasiaindonesia/ada-apa-di-penang-gambaran-umum-tentang-penang/159343964098690

Tidak ada komentar:

Posting Komentar